BRIEFING PETUGAS LAYANAN PTSP & POSBAKUM
Batam, 09 Januari 2025, seluruh pegawai kepaniteraan melaksanakan briefing yang bertempat di ruang PTSP pukul 07.55 wib. Materi briefing disampaikan oleh Panitera Pengadilan Agama Batam dan turut dihadiri oleh Panitera Muda Gugatan. Panitera Pengadilan Agama Batam mengajak seluruh pegawai untuk lebih semangat lagi, lebih fokus dan lebih teliti lagi di tahun baru 2025 ini. Berkaitan dengan kinerja, karena banyaknya pengunjung di ruang PTSP, mahasiswa magang dapat membantu untuk mengarahkan para pihak yang akan masuk ke ruang PTSP. Selanjutnya untuk posbakum, gugatan perlu diperbaiki dan disesuaikan dengan format yang diarahkan oleh hakim. (Mona).